5 Cara Menghilangkan Bau Kaki secara Alami dengan Cepat

Cara menghilangkan bau kaki secara alami dengan cepat - Menghilangkan bau kaki secara alami merupakan cara untuk meningkatkan percaya diri karena bagi sebagian besar orang, bromohidrosis merupakan suatu masalah yang cukup menakutkan. Bromohidrosis atau yang biasa kita sebut bau kaki yang pastinya berada di kaki ini diakibatkan karena kondisi telapak kaki yang basah berkeringat dan lembab yang berasal dari sepatu.




Bau kaki memang menjadi permasalahan yang sangat umum dialami oleh orang yang sedang bekerja dan menggunakan sepatu oleh karena itu cara menghilangkan bau kaki menjadi salah satu cara yang cukup dicari oleh kebnayakan orang terutama bagi yang memiliki kaki yang bau.

Memang, orang orang yang sedang bekerja dan menggunakan sepatu mengalami bau kaki yang menyengat, terlebih lagi bagi kita yang mempunyai keringat berlebih. Jika kita mempunyai bau kaki yang menyengat, kita tidak perlu khawatir lagi karena ada beberapa cara menghilangkan bau kaki, baik secara alami maupun menggunakan bahan kimia seperti sabun dan scrub.

Mengatasi bau kaki bukanlah sesuatu hal yang mudah untuk sebagian orang yang belum mengetahuinya tetapi akan sangat mudah jika seseorang itu mengetahui cara yang ampuh dan tepat untuk mengatasinya.

Sebenarnya masalah bau kaki bukanlah masalah yang sangat serius dan berbahaya bagi kesehatan, namun jika dibiarkan begitu saja, bau kaki dapat menurunkan rasa percaya diri kita saat bergaul dengan teman atau rekan kerja kita.

Penyebab Bau Kaki

Bau kaki biasanya disebabkan karna pola hidup seseorang yang tidak sehat atau kurang bersih dan biasanya bau kaki ini muncul ketika area kaki yang berkeringat tercampur oleh bakteri sehingga menimbulkan bau yang sangat mengganggu dan tidak sedap. penyebab bau kaki lainnya adalah ketika seseorang memakai kaos kaki yang masih basah atau memakai sepatu yang belum benar benar kering.

1. Menghilangkan Bau Kaki dengan Air Perasan Jeruk Lemon


Rendam kaki anda didalam air perasan jeruk lemon yang sudah anda kumpulkan didalam sebuah baskom kecil, lalu diamkan kaki anda didalam air perasan itu selama 15-25 menit dan lakukan hal ini selama 2-3kali sehari.

2. Menghilangkan Bau Kaki dengan Sabun Bakteri


Jika kaki anda sudah mulai terasa bau, biasakan lah langsung kekamar mandi dan mencuci kaki anda dengan sabun anti bakteri agar kaki tidak lembab dan berkeringat.

3. Menghilangkan Bau Kaki dengan Deodorant


Deodorant tidak hanya bermanfaat untuk mengurangi keringat berlebih diketiak tetapi juga bermanfaat mengurangi dan mengontrol keringat berlebih dikaki.

4. Menghilangkan Bau Kaki dengan Kopi


Kopi mampu mengatasi bau kaki dengan cara memasukan bubuk kopi kedalam plastik silica dan kemudian simpan dibagian dalam sepatu anda.

5. Menghilangkan Bau Kaki dengan Teh


Ternyata tidak hanya kopi saja yang bisa menghilangkan bau tidak sedap di kaki, teh juga bisa digunakan untuk megatasinya. caranya seperti kita saya jelaskan menggunakan lemon diatas yaitu merendam kaki didalam baskom yang sudah anda taburi teh dan diamkan kaki selama 15-25 menit.


Demikian sedikit ulasan mengenai cara menghilangkan bau kaki secara alami yang bisa anda terapkan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat dan selamat mencoba !

0 Response to "5 Cara Menghilangkan Bau Kaki secara Alami dengan Cepat"

Post a Comment